Jalan Batu Bara Terhambat Lahan Gambut

Jalan Batu Bara Terhambat Lahan Gambut

Jambione.co, Jambi -  Pembagunan jalan khusus angkutan batubara tidak semulus dengan apa yang direncanakan.

Baca Juga:

Breaking News, Rangga Sunda Empire Meninggal Dunia

Gubernur Jambi, Al Haris mengatakan pihak perusahaan sempat ragu untuk melanjutkan pembangunan jalan khusus angkutan batubara.

Hal tersebut karena terdapat sepanjang 1,9 kilometer lahan yang akan dijadikan jalan khusus angkutan batubara yang berada di Desa Tangkit Kabupaten Muaro Jambi ternyata adalah lahan gambut.

Kendati demikian Gubernur Jambi, Al Haris bertindak cepat dengan mengirimkan surat ke Kementrian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) untuk mendapatkan solusi.

“Jadi memang sempat ada keragu-raguan dari pihak perusahaan untuk membangun jalan itu. Karena ada lahan gambut sepanjang 1.9 km di Desa Tangkit Kabupaten Muaro Jambi,” kata Al Haris.

Oleh karena itu Pemprov Jambi memerlukan izin dari KLHK untuk meneruskan proyek pembangunan jalan khusus angkutan batubara agar menjadi solusi kemacetan.

Advertisement