"Banjir Jakarta" Paling Dicari di Google

"Banjir Jakarta" Paling Dicari di Google

Jakarta - Banjir yang mengguyur Jakarta beberapa hari lalu membuat sejumlah lokasi di ibukota banjir. Internet, jadi media yang digunakan warga Jakarta untuk mencari tahu informasi terkini seputar banjir.  

Baca Juga:

Bapemperda DPRD Provinsi Jambi Godok Ranperda Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan

Dalam laporan Pencarian Terhangat Google Indonesia sepanjang 11 - 17 Januari 2013, kata kunci "Banjir di Jakarta" adalah yang paling banyak dimasukkan dalam mesin pencari Google.

Tak hanya mesin pencari, beberapa platform milik Google juga digunakan untuk memberi informasi seputar banjir. Ada Google Crisis Response, yang menyajikan informasi lokasi-lokasi banjir di Jakarta. Bahkan, layanan ini juga memperlihatkan kondisi lalu lintas yang macet akibat banjir.

Di dalam Google Crisis Response juga terdapat beberapa nomor telepon penting dari lembaga pemerintah DKI Jakarta maupun swadaya masyarakat, yang dapat dihubungi oleh warga untuk mendapat bantuan dan evakuasi.

Advertisement