Maulana menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah melaksanakan ibadah kurban.
Baca Juga:
"Terima kasih juga telah mempunyai kesadaran tinggi untuk berkurban. Warga Kota Jambi luar biasa semangatnya untuk berkurban," ujar Maulana.
Dirinya menyampaikan bahwa pemotongan hewan kurban tentu saja diharapkan, dapat meningkatkan kepedulian sosial dan kebersamaan.
"Sama-sama peduli. Termasuk untuk membangun Kota Jambi. Jabatan hanya amanah, harta titipan, ilmu dan pangkat adalah titipan Allah. Dalam membangun Kota Jambi perlu kebersamaan," tandasnya.